Mahasiswa STIKes Payung Negeri Aceh Darussalam , Yang tergabung dalamTakengon Bener Meriah Peduli (TBP) Galang Dana untuk Palestina

23 Mei 2019

Reporter : Andika

Tragedi kemanusiaan yang menimpa ribuan warga Palestina mengundang simpati jutaan rakyat di dunia. Kini, giliran mahasiswa STIKes Payung Negeri Aceh Darussalam  Kabupaten Bener Meriah  yang tergabung dalam dalam Takengon Bener Meriah (TBP) menggalang dana untuk para korban.

“Hati kami terketuk untuk ikut membantu para korban Palestina yang notabene warga sipil tak berdosa. Untuk itu kami menggalang dana,” kata Satria Budi, Humas TBP, Kamis (23/05).

Menurut Satria, penggalangan dana dilakukan dengan berkoordinasi dengan semua Mahasiswa Sekabupaten Bener Meriah dan Aceh Tengah. Mereka membentuk kepanitiaan dan meminta partisipasi kepada setiap Masyarakat  untuk menyisihkan infaknya.

Bahkan sampai  Mahasiswa mahasiswa tersebut  menyisihkan uang jajannya setiap hari untuk pengumpulan dana buat warga Palestina ini,” kata mahasiswa STIKes PNAD ini.

Selain pada Masyarakat, penggalangan dana juga dilakukan  di tempat tempat umum seperti Pasar dan warung warung yang berada didaerah Bener Meriah dan Takengon.

Puncak penggalangan dana akan berakhir beberapa hari ini.. Di samping panitia juga akan memasang foto-foto tragedi kekejaman Israel.

Saat Satria Budi ditanya komentarnya tentang perang tragedi kemanusiaan itu, ia mengatakan tragedi tersebut merupakan propaganda Barat. Teroris sebenarnya adalah Israel dan Amerika.

Asbah mengharapkan setiap warga Muslim untuk memanjatkan doanya untuk keselamatan atas warga Palestina. Selesai  Penggalangan dana untuk palestina dan donasi masyarakat kami serahkan kepada bapak bupati Bener Meriah untuk mengirimkan ke palestina “Berezen bewene masyarakat Aceh tengah Bener Meriah, Imbuhnya…